Menapaki Karir Stasiun Radio SKIP FM - berandaagung

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Kamis, Juli 10, 2014

Menapaki Karir Stasiun Radio SKIP FM

Siapa yang tak kenal dengan Radio SKIP FM di Kota Palu? Berslogan “Smart & Fun Music Station”, Radio SKIP FM ialah salah satu stasiun radio favorit anak muda di Kota Palu. Bernaung dengan nama perusahaan PT. Radio Skip Conexim dan Radio SKIP FM. Radio SKIP FM, bertempat di Jl. Danau Talaga, No. 9 Palu Barat. Tampak dari luar bangunannya tak begitu megah, halaman depannya pun terlihat sederhana dengan pagar yang kusam. 

Bermula dari karir di bidang Informasi Teknologi (IT), yakni sebagai pengolah sekaligus penyalur jaringan internet kepada masyarakat di Sulawesi Tengah, khususnya di Kota Palu. Berdiri secara berdikari dengan tujuan membuat masyarakat Kota Palu dapat mengolah informasi dan juga pengetahuan mengenai perkembangan teknologi. Kemudian pada 17 April 2007, PT. Radio Skip Conexim dan Radio SKIP FM telah resmi didirikan mulai dari struktur bangunan, teknis peralatan hingga ke badan usaha yang berbadan hukum resmi, setelah itu melewati ijin dari Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sulteng serta Balai Monitor, kemudian Radio SKIP FM mendapatkan frekuensi di 94.3 Mhz.

Disiasati dari percakapan antara Iwan Tandean, Elia Milliangan, Samuel Sumakul dan Meidhianto Usman, hingga akhirnya memunculkan sebuah ide untuk mendirikan stasiun Radio Suara Komunikasi Internet Palu (SKIP). Latar belakang dari para penyiasatnya itu pun cukup beragam dan mendukung, diantranya memiliki kemampuan dan potensi sumber daya manusia yang dapat diandalkan. Ada yang bertindak selaku pegiat media dan adapula teknisi IT, ataupun sekaligus sebagai pebisnis. Dan diawal pembentukan Radio SKIP FM dikerjakan secara swadaya, yakni dengan memanfaatkan kemampuan dari potensi yang ada dari para penyiasatnya.

Pada awal pembentukan radio SKIP FM, penyiaran ditujukan lebih kepada penyampaian informasi mengenai teknologi dalam berkembangannya. Namun hal itu mengalami beberapa kendala, salah satunya ialah kesulitan untuk menghadirkan para narasumber IT yang ada di Kota Palu. Dan pada perkembangannya, pembahasan dalam penyiaran pun kemudian beralih untuk segmentasi remaja di Kota Palu.

Sementara itu, di akhir tahun 2008 Radio SKIP FM menerima dua penghargaan sekaligus, yakni sebagai "Radio Anak Muda Terfavorit di Sulawesi Tengah" dan "Radio Dengan Pendengar Terbanyak di Sulawesi Tengah". Hal tersebut digelar langsung oleh Jawa Pos Group, dengan mengadakan suatu polling ke beberapa wilayah yang memiliki stasiun-stasiun radio terfavorit, sehingga Radio SKIP FM terpilih untuk wilayah di Sulawesi Tengah.

Pesatnya perkembangan stasiun Radio SKIP FM dalam beberapa waktu setelah pembentukannya, membuat diantara para pelopor SKIP memiliki keinginan untuk melakukan ekspansi media, yakni membentuk stasiun radio baru, dengan penyiaran yang mengkhususkan seputaran berita. Selain itu, juga adanya keinginan lain untuk mendirikan media cetak, seperti koran. Namun semua hal itu, belum bisa direalisasikan, berhubung pontensi dan beberapa kendala lainnya masih menjadi masalah untuk mewujudkan keinginan-keinginan tersebut.

Radio SKIP FM juga telah memiliki Event Organizer (EO) yang dibentuk pada tahun 2008. Pembentukan EO tersebut ditujukan untuk memperluas kreativitas dan kinerja yang bukan hanya bergerak di acara on air saja, tapi juga untuk terlibat langsung dalam masyarakat, yakni dengan menggelar beberapa acara off air untuk lebih mendekatkan diri kepada para “Skipers”, sebutan buat para pendengar setia Radio SKIP. Akan tetapi, terdengar kabar pada akhir tahun 2013 silam, kinerja yang dilakukan oleh EO SKIP FM sempat terhenti sampai saat ini, dikarenakan adanya kekisruhan yang terjadi pada manajemen internal EO SKIP FM.

Pembuatan beberapa akun media jejaring sosial juga membantu eksistensi Radio SKIP FM, sebagaimana saat ini banyaknya pengguna internet, khususnya media jejaring sosial yang paling banyak diminati oleh kaum muda. Hal itu pun difungsikan oleh Radio SKIP FM sebagai cara alternatif untuk melakukan ekspansi media yang sederhana. Apalagi radio SKIP juga memiliki akun website yang menyediakan layanan informasi dan radio streaming online. Sayangnya, masyarakat Kota Palu saat ini belum secara menyeluruh memfungsikan layanan online secara maksimal, salah satunya seperti penggunaan radio streaming online.

Hingga pada tahun 2014 ini, PT. Radio Skip Conexim dan Radio SKIP FM, berencana untuk mengembangkan manajemen yang lebih baik dari tahun sebelumnya. Dengan melakukan perombakan dan pelaksanaan beberapa program kerja yang baru, sehingga radio SKIP FM dapat menjadi stasiun radio yang diunggulkan oleh para kaum muda di Kota Palu.

Narasumber : Elia Milliangan, di Kantor Radio SKIP FM | 13.00 WITA, Senin (30/12/2013).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad