Duo Diamond Kolaborasikan Produk Bercita Rasa Khas Sulteng - berandaagung

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Minggu, Juli 30, 2017

Duo Diamond Kolaborasikan Produk Bercita Rasa Khas Sulteng


Dari bandana bermotif batik bomba, ikan teri krispi, sampai bawang goreng, semuanya dikemas dan dikolaborasikan menjadi produk bermerek Duo Diamond melalui pengolahan industri rumahan, ujar Nur Intan Sunusi sebagai penggagas Duo Diamond. Minggu (23/7/2017).

Intan menjelaskan antusiasnya mengangkat Duo Diamond berawal dari pembuatan bandana yang diinisiasi seorang teman saat mengikuti kegiatan nasional Duta Genre. Dalam kesempatan tersebut, muncul gagasan untuk bekerjasama membuat produk bandana; kain yang diikatkan di kepala atau leher dengan bahan kain batik bomba khas Sulawesi Tengah, yang kemudian dibagikan ke setiap perwakilan daerah provinsi Se-Indonesia.

Sebelumnya Intan telah merintis kegiatan usahanya sejak tahun 2015, dengan melihat potensi dan peluang dari produk khas daerah Sulawesi Tengah yang dapat dikembangkan, seperti olahan kuliner dari ikan teri dan bawang, hingga bandana berbahan kain batik Bomba.

Penjualan Duo Diamond terbilang cukup lancar setiap bulannya, dengan memproduksi masing-masing 2kg ikan teri krispi dan bawang goreng dalam kemasan 50gr yang dijual seharga 15ribu. Sedangkan produk bandana rata-rata mencapai sekitar 30-40 lembar dalam sebulan yang disesuaikan dengan pesanan produksi, ungkapnya.

Saat ini promosi Duo Diamond sering dilakukan melalui media online untuk menjangkau pesanan dari berbagai daerah. Kebanyakan pesanan produk Duo Diamond sebagai cenderamata dan hadiah saat mengikuti kegiatan nasional. Bandana biasanya digunakan sebagai atribut dalam kegiatan yang dihadiri perwakilan atau delegasi daerah.

Kecintaan pada daerah kelahiran menjadi kebanggaan tersendiri bagi Nur Intan Sunusi, apalagi dapat membuat produk khas Sulawesi Tengah. Berlatar belakang sebagai seorang mahasiswa dengan pengalaman mengikuti kegiatan Putri Pariwisata Sulawesi Tengah 2016 bernomonasi best presentation, membuatnya juga ingin dapat memberikan kontribusi dalam perkembangan daerah Sulawesi Tengah. “Banggalah jadi anak daerah dengan berkarya. Semoga Duo Diamond bisa dikenal secara nasional bahkan internasional”, harap Intan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad